Ticker

6/recent/ticker-posts

Kecanduan Game Online, Bocah SMP Bakar Rumah Tetangga karena Tak Dapat Uang untuk Top Up

Seorang bocah SMP berinisial AFS (15), warga Perumahan Citra Sentosa Mandiri CSM, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo, nekat membakar rumah tetangganya.

Kronologis: awalnya anak ini masuk rumah tetangga nya untuk mencuri uang buat top up atau cash in game, singkat cerita dia berhasil masuk salah satu kamar, namun tidak di temukan uang sepeserpun. Akhirnya dia bakar kasur di kamar tersebut.

Baca Juga:


Menurut salah satu warga, anak ini masih 15th, dia kecanduan game online untuk beli diamond, dia pun sering mencuri kotak amal di beberapa toko.

"Saat kebakaran terjadi, kondisi rumah kosong. Pemilik rumahnya lagi berbuka puasa di luar rumah bersama keluarganya," kata warga

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu. Polisi masih mendalami kasus pembakaran yang diduga dilakukan anak SMP.

Kini pelaku sudah diamankan polisi dan dimintai keterangan di Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Sidoarjo.

Keluarga nya sendiri menginginkan kasus ini di selesaikan secara kekeluargaan, dan akan menanggung biaya kerusakan yang di derita para korban. Dan korban sendiri menginginkan jaminan 100% uang di depan, takutnya sudah damai malah uang pengganti kerusakan tidak pernah ada. "ya soalnya kan rumahnya ambruk dan habis terbakar, pasti kerugian nya ratusan juta bahkan miliaran" menurut salah satu tetangga.
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji mengatakan, pelaku bersama saksi lainnya sudah dimintai keterangan di Unit PPA Polresta Sidoarjo. Kasus pembakaran rumah itu masih terus didalami.

"Pelaku sudah dimintai keterangan dan akan mencari motif pembakaran itu. Dari hasil pemeriksaan, pelaku sering bermain game online," kata Kombes Sumardji.

Pelaku yang kecanduan game online diduga hendak mencuri di rumah korban untuk top up game online. Namun, dia tidak mendapatkan uang di rumah sehingga jengkel dan membakar kasur hingga meluas ke seisi rumah.

Sumber: twitter bukanaltertitik, sumber tambahan iNews, Tribun, deticom

Post a Comment

0 Comments